Manajemen Bisnis dalam Lingkungan Global


Berbicara mengenai manajemen bisnis, ada dua kata yang perlu ditelaah lebih dalam. Apa itu Manajemen? Apa itu Bisnis?
Terdapat beberapa teori yang mendefinisikan arti manajemen dikutip dari Sule & Saefullah (2010), di antaranya:
• Seni dalam menyelesaikan sesuatu melalui orang lain (Follet,1997)
• Pencapaian tujuan-tujuan organisasional secara efektif dan efisien melalui perencanaan, pengelolaan, kepemimpinan dan pengendalian sumber daya organisasional (Daft, 2010)
• Sebuah proses yang dilakukan untuk mewujudkan tujuan organisasi melalui rangkaian kegiatan berupa perencanaan, pengorganisasian, pengarahan, dan pengendalian orang-orang serta sumber daya organisasi lainnya (Nickels, McHugh and McHugh ,1997)
• Seni atau proses dalam menyelesaikan sesuatu yang terkait dengan pencapaian tujuan (Ernie&Kurniawan, 2005).
Sedangkan Bisnis merupakan sebuah organisasi atau sistem ekonomi dimana barang dan jasa ditukar satu sama lain atau dengan uang. Setiap bisnis memerlukan beberapa bentuk investasi dan pelanggan yang dituju agar output dapat dijual dalam rangka untuk membuat keuntungan (jika organisasi tersebut berorientasi bisnis). Bisnis dapat berupa milik pribadi/ swasta, nirlaba maupun milik negara (BUMN)
Menurut Griffin (2002), factor-faktor dalam pencapaian tujuan adalah:
• adanya penggunaan sumber daya organisasi, baik sumber daya manusia, maupun faktor-faktor produksi lainnya meliputi:
• sumber daya manusia,
• sumber daya alam,
• sumber daya keuangan,
• serta informasi
• Adanya proses yang bertahap dari mulai perencanaan, pengorganisasian, pengarahan dan pengimplementasian, hingga pengendalian dan pengawasan (POLC)
• Adanya seni dalam menyelesaikan pekerjaan.
Peter F. Drucker berpendapat bahwa manajemen memiliki peran sbb mengerjakan pekerjaan yang benar atau tepat (the right things) serta mengerjakan pekerjaan dengan benar atau tepat (the things right). Itulah peran manajemen, membuat sesuatu menjadi efektif dan efisien.
Dikutip dari Jones & George (2013), terdapat lingkungan umum yang mempengaruhi berlangsungna suatu bisnis atau aktivitas suatu organisasi antara lain:
• Lingkungan Tugas : Seperangkat kekuatan dan kondisi yang berasal dengan pemasok, distributor, pelanggan, dan pesaing serta mempengaruhi kemampuan organisasi untuk memperoleh masukan dan mengeluarkan outputnya
• Lingkungan Umum: faktor ekonomi, teknologi, sosial budaya, demografi, politik, dan hukum yang mempengaruhi organisasi dan lingkungan tugasnya
Apa saja faktor penentu dalam lingkungan umum? Lingkungan umum terdiri dari Politik, Ekonomi, Sosial budaya serta Teknologi yang sering disebut PEST (cermati bagan di bawah ini). Ada beberapa teori yang menambahkan Legal dan Environment atau disingkat PESTLE.

Diskusi:
Uraikan dan analisis lingkungan umum dari suatu organisasi bisnis studio fotografi!
Leave a comment yaa..

Read More:
• Jones, G. R. and George, J. M. 2013. Essentials of Contemporary Management-fifth ed. McGraw-Hill.
• Sule, E. T., and Saefullah, K. 2010. Pengantar Manajemen- Edisi Pertama. Jakakta: Prenada Media Group
• Robbins, S. P., and Coulter, M. 2012. Management- eleventh edition. Harlow: Pearson Education Limited.


Leave a Reply